Card image cap
  9 Oct 2021
Deretan Mobil yang Diprediksi Meluncur Saat GIIAS 2021 Mendatang

Liputan6.com, Jakarta - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) direncanakan berlangsung tanggal 11-21 November 2021 di ICE, BSD City, Tangerang.
Seperti biasa, GIIAS dijadikan momentum bagi pabrikan roda empat untuk memperkenalkan produk-produk terbaru mereka. Di ajang ini sejumlah agen pemegang merek (APM) dikabarkan akan memberikan kejutan.
Diperkirakan lebih dari 5 mobil baru akan diperkenalkan pada GIIAS 2021. Namun dari informasi yang dirangkum otosia dari narasumber maupun kabar hangat di dunia maya, sedikitnya ada 4 mobil baru yang diprediksi bakal meluncur di GIIAS.
Berikut keempat mobil baru yang diramalkan hadir di GIIAS 2021:
1. All New Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia
Prediksi adalah munculnya All New Avanza dan Daihatsu Xenia. Kabar keduanya akan diluncurkan dalam waktu dekat santer terdengar dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan rendernya kerap muncul di dunia maya.
Duet LMPV ini sendiri sudah memasuki usia ke 10 tahun di bulan November 2021, sehingga boleh jadi generasi terbaru diperkenalkan pada GIIAS November 2021 mendatang.
Berdasarkan data Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Kemendagri bulan September 2021, tercatat spesifikasi bahwa dua model Toyota Avanza akan mendapatkan fitur keselamatan Toyota Safety Sense (TSS), sementara hanya tipe termahal Xenia akan dibekali peranti Advanced Safety Assist (ASA).
Selain itu, duo 'mobil sejuta umat' ini diketahui menggunakan transmisi CVT.

2. BMW Mobil 'M'
Mobil kedua adalah BMW M terbaru. Pada acara peluncuran perdana BMW M5 Competition secara virtual, Jodie O'tania, Director of Communications BMW Indonesia, memberi kode keras adanya model M lain setelah M5 Competition diluncurkan.
"Untuk BMW M, kita masih akan meluncurkan satu kendaraan lagi di tahun ini," ungkap Jodie, Jumat (17/9/2021).
Meski waktu, tanggal, serta model ?M? mana lagi yang akan diluncurkan belum terungkap, bisa jadi mobil ini luncur bertepatan dengan event GIIAS 2021.


3. MG-Model misterius
Berikutnya adalah MG. Pada ajang media test drive MG ZS facelift, seorang narasumber MG yang enggan disebut namanya memberi informasi bahwa MG sebenarnya berniat untuk meluncurkan produk baru lagi jika GIIAS 2021 tetap berjalan sesuai jadwal.
"MG sebenarnya mau launching produk baru lagi nanti GIIAS, kalau GIIAS tidak diundur," ungkap nara sumber yang enggan disebut namanya itu, Rabu (15/9/2021).
Untuk model yang diluncurkan, si narasumber belum bisa mengungkapkan detailnya. Namun dia mengatakan bahwa model baru tersebut sebelumnya pernah diperkenalkan di Thailand.
"Untuk saat ini saya belum bisa memberitahu model yang sama. Yang pasti adalah mobil itu sudah meluncur di Thailand," tutupnya.


4. Hyundai Stargazer
Terakhir adalah Hyundai Stargazer. Keberadaan mobil ini cukup misterius, bahkan belum tercatat di NJKB Kemendagri. Kabar MPV akan menjadi pesaing Avanza dan Xpander kerap menjadi perbicangan dan topik hangat di internet. Terlebih munculnya sejumlah gambar render Hyundai Stargazser di sosial media.
Penampakan terakhir yang diperkirakan sebagai Hyundai Stargazer diunggah oleh pemilik akun Facebook @Cahyana Dharmawan, Minggu (3/10/2021). Berdasarkan video yang dipostingnya, mobil misterius yang sedang diujicoba di Tol Cipali tersebut diduga sebagai Hyundai Stargazer.
Sumber: Otosia.com